*GpA0GUC5TSAoGSM6GUG0BSriTi==*

Relawan Covid-19 BPBD Buka Puasa Bersama Bupati Lobar


Lombok Barat - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lombok Barat menggelar Silaturahmi sekaligus  Buka Puasa Bersama Puluhan Relawan Pencegahan Covid-19 dengan tetap memperhatikan protokoler kesehatan Covid-19. Kegiatan ini dihadiri Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid, Sekertaris Daerah H. Baehaqi dan beberapa Kepala organisasi perangkat daerah (OPD) terkait yang dilaksanakan di Bencingah Agung Kantor Bupati Lombok Barat, Selassie (12/5).

Bupati H. Fauzan Khalid dalam arahannya mengatakan, acara berbuka bersama hendaknya dijadikan momentum untuk memperkuat mental diri dan semangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih-lebih di masa Covid-19 ini yg mana Pemerintah banyak disalahkan. 
"Dalam Konteks penanganan Covid-19 ini  saja seandainya Covid-19 ini akan lama saya berharap mudah - mudahan tidak lama tetapi kita tetap berasumsi Covid19 ini akan lama pasti yang akan disalahkan Pemerintah lagi," ujarnya. 

Ia berpesan kepada semua Tim Relawan Covid-19 BPBD agar tetap semangat dalam menjalankan tugas sebagai Tim Pencegahan Covid-19 apalagi ini bertepatan dengan Bulan Ramadhan Bulan penuh Berkah.

"Tetap semangat dalam bertugas tim Relawan untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di  daerah tercinta kita ini dan kita juga tetap berdo'a semoga wabah ini segera berlalu," tutup Fauzan.

Kepala pelaksana BPBD Lobar Mahnan mengatakan relawan memiliki peran penting kaitannya dengan upaya mitigasi dan penanggulangan suatu bencana. Dengan adanya bencana non alam Covid-19 ini, para relawan BPBD Lombok Barat dapat secara optimal berperan dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 di daerah Kabupaten Lombok Barat.

“Para relawan yang ada ini agar jadi garda terdepan pencegahan dan penanganan Covid-19 di daerah. Maka dari itu kita akan bekali terkait protokol pencegahan Covid-19 dan pedoman langkah-langkah yang harus diambil, sehingga mereka mampu mengedukasi dan memberi pemahaman yang benar pada masyarakat,” ungkap Mahnan.(rd)

Komentar0

@globallombok UMKM Event MXGP Lombok 2024 Ruamee Buanget , Meludak Gayyyys #lomboktiktok #lombok #globallombok #mxgplombok #mxgpselaparang @Bang Zulkieflimansyah ♬ suara asli - Global Lombok

Type above and press Enter to search.

PT. GLOBAL SWARA RAKYAT